Upaya Polsek Talun Polresta Cirebon Kelola Stabilitas Kamtibmas
Upaya Polsek Talun Polresta Cirebon Kelola Stabilitas Kamtibmas
Talun – Situasi hujan tidak menyurutkan bagi anggota Polsek Talun Polresta Cirebon untuk melaksanakan giat patroli pada malam hari.
Ciptakan situasi tetap aman dan kondusif merupakan kewajiban bagi Polsek Talun Polresta Cirebon diwilayah hukumnya. Melalui anggotanya, Polsek Talun Polresta Cirebon melaksanakan kegiatan Kepolisian berupa patroli daerah rawan kejahatan Curas, Curat maupun Curanmor serta kejahatan jalanan lainnya seperti begal yang dilakukan oleh para berandal jalanan dan meskipun cuaca pada malam hari hujan, tidak menyurutkan bagi anggota Polsek Talun Polresta Cirebon untuk tetap melaksanakan giat patroli, sehingga kejahatan pada malam hari dapat diantisipasi guna membuat aman dan nyaman bagi warga masyarakat Kec. Talun Kab. Cirebon ketika sedang istirahat.
Menciptakan situasi aman dan kondusif merupakan kewajiban bagi Polri dalam menjaga Kamtibmas, khususnya wilayah hukum Polsek Talun Polresta Cirebon melalui giat-giat Kepolisian berpatroli daerah rawan kejahatan dan dibarengi dengan dialogis terhadap masyarakat guna menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas agar bersama-sama dan saling membahu dalam cipta kondisi wilayah Kec. Talun Kab. Cirebon dalam segala situasi cuaca termasuk hujan. Hal tersebut disampaikan oleh Kapolresta Cirebon Kombes Pol. M. Syahduddi, SIK, M.Si. melalui Kapolsek Talun Polresta Cirebon AKP Sudarman, S.Sos.
Polresta Cirebon
