Polsek Karangsembung Polres Cirebon Kawal Pawai Obor Di Desa Karangwangi
Dakhura – Polsek Karangsembung Polres Cirebon melakukan pengamanan dan pengawalan pawai obor di Ds Karangwangi, dalam rangka menyambut tahun baru islam 1439 H, dengan route pawai menuju jalan Blok / gang di Desa Karangwangi dan berakhir di Halaman Desa Karangwangi, dalam.giat tsb para peserta membawa obor sambil berjalan menyelusuri jalan/gang di lingkungan wilayah Desa Karangwangi dgn di iringi musik Drumb Band serta genjring dan kemudian berakhir di halaman desa Karangwangi sambil melakukan doa bersama tasyakuran menyambut tahun baru islam tahun 1439. Jumat(22/09).
Kegiatan pengamanan dan pengawalan pawai obor tsb dilaksanakan oleh Kanit Patroli Aiptu Rianto H bersama Kasi Humas Polsek Karangsembung Aiptu Dedi Bastari.SE serta dibantu perangkat Desa dan angg linmas Desa Karangwangi, pengamanan dan pengawalan warga masyarakat Desa karangwangi yg melaksanakan pawai obor tsb menyelusuri jalan blok/gang dilingkungan wilayah Desa Karangwangi dgn membawa obor sambil berjalan bersap memanjang diiringi dramb band dan lampu lampu hias, dengan jumlah peserta obor warga masyarakat Desa Karangwangi kurang lebih berjumlah 350 Org, selama giat pawai obor tersebut berjalan berjalan aman lancar, dan kondusif.
Kapolsek Karangsembung Polres Cirebon AKP Sudarman S.Sos, disela-sela kegiatannya menyampaikan melalui kasi Humasnya, agar pengamanan pawai obor tersebut dilaksanakan dengan baik serta Gatur lalin di sepanjang Rute yg di lalui Pawai tersebut, agar tidak menimbulkan Kemacetan serta melaksanakan Koordinasi dengan Panitia / aparatur pemerintah Desa agar kegiatan berjalan Aman Kondusif.