Polsek Karangsembung Laksanakan Patroli Siang di Jalan Raya Karangwareng, Wujud Kepedulian Polri terhadap Keamanan Masyarakat
Cirebon – Sebagai bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat dalam memberikan rasa aman serta menjaga ketertiban lalu lintas pada siang hari, Polsek Karangsembung melaksanakan kegiatan patroli siang di Jalan Raya Karangwareng, Kecamatan Karangsembung, Kabupaten Cirebon, Rabu (14/01/2026).
Kegiatan patroli siang tersebut dilaksanakan di salah satu ruas jalan utama yang menjadi pusat aktivitas masyarakat serta memiliki potensi kerawanan tindak kriminal pada siang hari. Selain itu, arus kendaraan dari dua arah yang cukup padat juga berpotensi menimbulkan kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas, sehingga kehadiran personel kepolisian di lokasi dinilai sangat diperlukan.
Dalam pelaksanaannya, personel Polsek Karangsembung melaksanakan patroli dialogis, pengawasan situasi kamtibmas, serta membantu pengaturan arus lalu lintas dan masyarakat yang hendak menyeberang jalan guna memastikan kondisi tetap aman, tertib, dan lancar.
Kapolsek Karangsembung, AKP Agus Hermawan, S.H., dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan patroli siang merupakan bagian dari rutinitas personel Polsek Karangsembung yang dilaksanakan setiap hari, khususnya di jalan-jalan utama.
“Kegiatan patroli siang ini merupakan bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat sesuai arahan pimpinan, guna menjaga keamanan dan ketertiban serta memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ujar Kapolsek.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif tanpa adanya kendala berarti. Kegiatan ini juga menjadi bentuk pertanggungjawaban tugas Polsek Karangsembung kepada masyarakat dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
