Polsek Beber Polresta Cirebon Sinergitas Unsur Muspika Beber dan Pemerintahan Desa Ciawigajah Patroli Bersama Bubarkan Kerumunan Warga (2)
Polsek Beber Polresta Cirebon Sinergitas Unsur Muspika Beber dan Pemerintahan Desa Ciawigajah Patroli Bersama Bubarkan Kerumunan Warga
Beber,— Patroli gabungan melibatkan personel Polsek Beber Polresta Cirebon ,Koramil Beber,Satpol PP Beber dan Pemerintahan Desa Ciawigajah dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19 di Desa Ciawigajah, Senin (20/4/2020) malam.
Patroli dilakukan dengan Public Addres/woro-woro tentang himbaun tidak berkerumun sesuai maklumat Kapolri dan pencegahan penyebaran Virus Corona (Covid-19) dengan pola hidup sehat, tidak berjabat tangan, sering bercuci tangan dan pemakaian masker.Selain itu juga mencari sasaran pembubaran kerumunan warga dan memberikan imbauan agar tidak melakukan aktivitas luar ruangan kecuali keadaan darurat.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol M. Syahduddi S.I.K M.Si melalui Kapolsek Beber Polresta Cirebon Polda Jabar AKP.Soemedi SH menerangkan, patroli ini melibatkan unsur Polsek Beber,Koramil Beber,Satpol PP Kec.Beber serta Linmas dan unsur Perintahan Desa Ciawigajah.Dan juga hadir Camat Kecamatan Beber Ibu Rita dan Danramil Beber Kapten Sarmin.
“Kegiatan dilaksanakan secara Berkeliling diwilayah Desa Ciawigajah dan ketika ada aktifitas warga yang berkerumun memberi himbauan serta membubarkan kegiatan masyarakat,” kata Soemedi.
Pihaknya juga mengimbau, seluruh masyarakat yang terpaksa keluar rumah agar selalu menggunakan masker. Disamping itu bagi warung tidak diperkenankan untuk buka sampai tengah malam.
“Kepada warga yang masih berada diluar dan tidak ada kepentingan agar segera kembali ke rumah,” ujarnya.
Polresta Cirebon Polda Jabar
