Kunjungan silahturahmi Kapolsek Gempol Kompol MUNAWAN, SH didampingi Bhabinkamtibmas Desa Cilukrak Bripka Hasananudin bersama Babinsa Serda Samsul
Gempol – Kamis 16 September 2021 Pukul 11.30 Wib, Kapolsek gempol didampingi Bhabinkamtibmas Desa Cilukrak Bripka Hasananudin melaksanakan Himbauan kepada Balon Kuwu Desa Cilukrak dalam rangka Pemilihan Kuwu Serentak tahun 2021.
Dalam kegiatan tersebut Kapolsek Gempol menghimbau kepada Balon Kuwu Desa Cilukrak Sdr.ANDRI, Alamat Blok kemujing Rt.009 Rw.003 Desa Cilukrak Kecamatan Palimanan, agar tetap menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif terhadap Para Pendukung dari mulai Tahap Persiapan, Tahap Pencalonan, Tahap Pemungutan Suara dan yang terakhir Tahap Penetapan Calon Terpilih, Kapolsek juga menekankan untuk selalu perhatikan Protokol Kesehatan Cuci Tangan Pakai Sabun dan selalu menggunakan Masker dan jaga jarak di masa pandemi Covid-19 ini.
Kegiatan silaturahmi Kamtibmas ke Warga Blok Kemujing Desa Cilukrak yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Cilukrak Bripka Hasananudin adalah bertujuan menjalin tali silahturahmi dan kedekatan antara Bhabinkamtibmas dengan masyarakat Desa Cilukrak agar lebih dekat lagi yang selama ini sudah terjalin dengan baik dengan adaptasi kebiasaan baru (AKB), tidak lupa Bhabinkamtibmas Desa Cilukrak Bripka Hasananudin juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dalam menghadapi penyebaran Covid-19/Corona dengan cara mencuci tangan sebelum maupun sesudah melakukan kegiatan, tetap menjaga jarak dan tidak bersentuhan langsung bila bersalaman.
Kegiatan silaturahmi tersebut menindak lanjuti perintah Kapolresta Cirebon KOMBES POL ARIF BUDIMAN. S.Ik., MH, agar Para Kapolsek beserta anggotanya selalu monitoring dalam rangka adaptasi kebiasaan baru (AKB) sehingga diwilayahnya masing-masing aman dan kondusif.
( Humas Polsek Gempol – Polresta Cirebon )
