Kapolsek Talun Polresta Cirebon beserta anggota patroli cek gudang PT. Satria Sakti di Desa Kecomberan.
Talun – Kapolsek Talun Polresta Cirebon AKP Sudarman, S.Sos beserta anggota patroli, melaksanakan pengecekan penimbunan masker di gudang PT. Satria Sakti Desa Kecomberan Kec. Talun Kab. Cirebon. Minggu (08-03-2020).
Dengan merebaknya isu hoax tentang Covid-19 atau virus Corona yang menyebabkan kelangkaan Masker akibat ulah dari oknum yang menimbun digudang-gudang untuk diperjual belikan kembali dengan harga yang sangat mahal. Polsek Talun Polresta Cirebon telah melakukan langkah-langkah oleh Kapolsek Talun Polresta Cirebon AKP Sudarman, S.Sos beserta anggota patroli Aiptu Dadang Wahyudin, berupa pengecekan gudang-gudang dan salah satunya adalah gudang Non Food PT. Satria Sakti yang berada di Desa Kecomberan.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol. M. Syahduddi, SIK, M.Si. membenarkan untuk jajaran Polsek untuk melakukan pengecekan gudang yang diduga untuk tempat penyimpanan / penimbunan masker dan setelah dilakukan pengecekan gudang-gudang diwilayah Hukum Polsek Talun Polresta Cirebon tidak terdapat penimbunan Masker, seperti yang dilaporkan oleh Kapolsek Talun Polresta Cirebon AKP Sudarman, S.Sos., setelah melakukan secara langsung di gudang PT. Satria Sakti di Desa Kecomberan.
(Humas Polsek Talun Polresta Cirebon).
