Kapolsek Depok Polresta Cirebon Rutin Berikan Makanan Sehat Tambahan kepada Anak Asuh Stunting
CIREBON – Dalam rangka mendukung program pemerintah dan Polri di bidang kesehatan, Kapolsek Depok Polresta Cirebon AKP Endang Kusnandar, S.H., M.H. secara rutin melaksanakan kegiatan pemberian makanan sehat tambahan kepada anak asuh stunting di wilayah hukum Polsek Depok, Jumat pagi (30/01/2026).
Kegiatan yang dilaksanakan sekitar pukul 09.00 WIB tersebut dilakukan secara door to door ke rumah warga. Kapolsek Depok didampingi Ps. Kanit Binmas Aiptu Surdi serta Bhabinkamtibmas Aipda Hermawan, dengan tujuan memastikan bantuan diterima langsung oleh keluarga anak asuh stunting.
Kapolsek Depok AKP Endang Kusnandar, S.H., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dukungan terhadap Program Kapolri di bidang kesehatan, khususnya dalam upaya menekan angka stunting. Melalui pemberian makanan sehat dan bergizi, diharapkan dapat membantu pemenuhan asupan gizi anak asuh stunting agar tumbuh dan berkembang secara optimal.
Pada kesempatan tersebut, Kapolsek Depok menyerahkan langsung bantuan makanan sehat tambahan kepada orang tua anak asuh stunting. Adapun sasaran kegiatan kali ini sebanyak lima anak asuh stunting, masing-masing Ayu Lestari (perempuan) warga Desa Bodelor, Azril (laki-laki) warga Desa Kasugengan Kidul, Hayati Rosella (perempuan) warga Desa Pamijahan, Virendra (laki-laki) warga Desa Bodesari, serta Muhammad Rauan Hadi (laki-laki) warga Desa Marikangen.
Adapun paket makanan sehat yang diberikan berupa beras 5 kilogram, telur ayam 1 kilogram, susu Dancow 500 gram, serta dua bungkus biskuit Regal. AKP Endang Kusnandar menambahkan bahwa pihaknya akan terus berkoordinasi dan bekerja sama dengan instansi terkait agar program ini dapat dilaksanakan secara berkelanjutan dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Sementara itu, pihak keluarga anak asuh stunting menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Kapolsek Depok beserta jajaran atas kepedulian dan perhatian terhadap tumbuh kembang anak. Bantuan tersebut dinilai sangat membantu dalam meringankan beban keluarga serta menunjang kebutuhan gizi anak.
