Ipda Harmoko Polresta Cirebon melaksanakan Patroli C.3 antisipasi malam Minggu di tempat tempat rawan (9)
Ipda Harmoko Polresta Cirebon melaksanakan Patroli C.3 antisipasi malam Minggu di tempat tempat rawan
Gegesik. – Minggu( 05/04/2020 ) Polsek Gegesik Polresta Cirebon Polda Jabar melaksanakan Patroli C..3 antisipasi malam Minggu di tempat tempat rawan bersama Anggota yang dipimpin langsung oleh Kanit Reskrim Ipda Harmoko, dalam patroli tersebut sasaran utama dengan cara memeriksa kendaraan sepeda motor masalah kelengkapan surat surat serta memeriksa jok kendaran bilamana ditemukan Sajam, miras, narkoba maupun benda yang lain. disamping itu untuk mengantisipasi anak muda yang bergerombol / geng motor yang bisa menimbulkan keributan serta membubarkan orang yang bergerombol untuk segera pulang kerumah, sehubungan wabah tertularnya Virus Corona ( Covid 19 ) serta mematuhi aturan sesuai dengan Maklumat Bapak Kapolri.
Dengan adanya Patroli malam Minggu ditempat berkumpulnya anak muda tersebut, secara tidak langsung untuk mengantisipasi terjadinya keributan antar pemuda dan membuat rasa aman kepada masyarakat Gegesik dan sekitarnya, sehingga masyarakat tidak takut dalam menjalankan aktifitas sehari hari karna dengan kehadiran Polri ( Polsek Gegesik ) di tempat tempat rawan , C. 3..
Kapolresta Cirebon Kombes Pol. M. Syahduddi, SIK. MSi, menyampaikan melalui Kapolsek Gegesik Akp H Sayidi SH, dengan adanya Patroli antisipasi malam Minggu ditempat rawan C.3 akan membuat rasa aman kepada masyarakat, serta menunjukkan keperdulian Polri ( Polsek Gegesik ) masalah Kamtibmas, sehingga situasi aman dan kondusip.
Polsek Gegesik Polresta Cirebon
