Anggota SPKT 1 Polsek Pabuaran Polresta Cirebon Patroli malam ( 9)
Dakhura – Polsek Pabuaran Polresta Cirebon berusaha melakukan hal terbaik untuk peningkatan pelayanan terhadap masyarakat dengan meminimalisir gangguan kamtibmas pada malam hari dengan melaksanakan patroli malam Jum’at tanggal 27 Maret 2020 dipimpin Bripka WAWAN SWTIAWAN bersama anggota Bripka PELI SUNENDI SH.
Patroli malam yang dipimpin Bripka WAWAN SETIAWAN dan Bripka PELI SUNENDI SH sangat diperlukan guna antisipasi gangguan Kamtibmas berupa Curat, Curas dan Curanmor terhadap masyarakat maupun objek vital berupa perkantoran Bank, pertokoan emas, minimarket yang buka 24 jam dan semua yang dianggap rawan. Apalagi sekarang ini diberlakukan Maklumat Kapolri kepada masyarakat untuk pencegahan serta antisipasi penyebaran Virus Corona atau Covid 19. Sebelum melaksanakan Patroli malam Bripka WAWAN SETIAWAN dan Bripka PELI SUNENDI SH melakukan koordinasi dengan pihak kecamatan Ciledug serta Koramil 2006 Ciledug untuk melakukan himbauan terhadap masyarakat, karena situasi hujan untuk himbauan terhadap masyarakat ditunda.
Selanjutnya Patroli Malam kejalan perempatan Gilipanggung yang merupakan jalan antar perbatasan tiga kecamatan yaitu Kecamatan Babakan, Kecamatan pabedilan dan Kecamatan Ciledug terdapat di Desa Bojongnegara Kecamatan Ciledug Kabupaten Cirebon. Karakter jalan gilipanggung ini cenderung sepi tetapi sering dilewati oleh masyarakat dari.tiga kecamatan untuk beraktifitas ke Pasar Ciledug baik.berbelanja atau berjualan. Perlu dilakukan patroli malam karena rawan akan gangguan Kamtibmas terhadap masyarakat yang melewati jalan tersebut. Saat dilakukan patroli malam situasi jalan sepi dan penerangan jalan kurang memadai dalam situasi aman dan kondusif.
Kemudian Patroli malam menuju ke SPBU yang buka 24 jam yaitu SPBU yang berada di Desa Cileduglor Kecamatan Ciledug Kabupaten Cirebon berdialogis dengan karyawan SPBU sambil menyampaikan pesan kamtibmas agar tetap menjaga kewaspadaan disamping menyampaikan Maklumat Kapolri tentang pencegahan dan antisipasi penyebaran virus Corona atau Covid 19 yang sedang berkembang sekarang ini. Diharapkan karyawan SPBU selalu menjaga kesehatan diri dan lingkungan rumah serta tempat kerja. Karena situasi aman dan kondusif patroli malam dilanjutkan ke wilayah kecamatan Pabuaran tepatnya ke kantor perbankan yaitu Bank BRI yang berada di Desa Pabuaranwetan Kecamatan Pabuaran Kabupaten Cirebon. BRI ini terdapat satu mesin ATM yang tidak dijaga oleh satuan Pengamanan Bank untuk antisipasi Curat dan curas.
Dengan harapan patroli malam anggota Polsek Pabuaran bisa meminimalisir kejadian gangguan kamtibmas malam hari agar tidak ada keresahan dimasyarakat dan dapat dirasakan kehadiran anggota Polsek Pabuaran ditengah tengah masyarakat, selain bisa memberikan rasa aman dan nyaman terhadap masyarakat yang berada diwilayah hukum Polsek Pabuaran.
Amanat Kapolresta Cirebon KOMBES POL. M. SYAHDUDDI SIK. MSi. Kepada Kapolsek Pabuaran AKP YULYANTO ISTYONO SH anggota Polsek Pabuaran terus meningkatkan patroli baik siang maupun malam hari agar situasi bisa aman dan kondusif, kehadiran anggota Polsek Pabuaran bisa dirasakan oleh masyarakat yang berada diwilayah hukum Polsek Pabuaran.
Polresta Cirebon
