Polsek Waled Polresta Cirebon Evakuasi adanya orang hanyut di sungai Ciberes termasuk Desa Cikulak Kec. Waled Kab. Cirebon.
Rabu, 05 April 2023
Di sungai Ciberes termasuk Desa Cikulak Kec. Waled Kab. Cirebon.
Pada hari Selasa tanggal 04 April 2023 sekitar jam 13.00 Wib.
Kronologis kejadian hari Selasa tanggal 04 April 2023 sekitar jam 13.00 wib telah terjadi anak tenggelam an. Fatur bin Hasanudin, 06 tahun, alamat Desa Leuweunggajah Kec. Ciledug Kab. Cirebon tenggelam pada saat sedang bermain prosotan bersama seorang teman seusianya kemudian terpeleset serta hanyut terbawa arus sungai ciberes, dan setelah dilakukan pencarian selama sekitar selama 2 setengah jam (jam 15.30 Wib) korban dapat ditemukan dan langsung dibawa ke RSUD Waled, kemudian setelah dilakukan pemeriksaan korban dinyatakan telah meninggal dunia.
Menurut keterangan anak anak teman dari korban
Bahwa sebelum kejadian korban bersama dirinya sedang bermain prosotan dibantaran sungai Ciberes kemudian korban terpeleset jatuh ke sungai dan terbawa arus dan dirinya langsung berlari untuk meminta pertolongan kepada warga.
Korban dapat ditemukan.
Membawa korban ke rumah sakit dan setelah dilakukan pemeriksaan dinyatakan sudah meninggal dunia.
Atas adanya kejadian tersebut orang tua (keluarga korban) menerimanya merupakan musibah.
Atas perintah Kapolresta Cirebon KOMBES POL ARIF BUDIMAN melalui Kapolsek Waled Polresta Cirebon Polda Jabar AKP KENTAR BUDI SEDIYONO SH harus selalu merespon secara cepat setiap
Menerima laporan,
Mendatangi TKP.
Mengumpulkan keterangan saksi saksi serta
Melakukan pencarian bersama warga.
(Humas Polsek Waled Polresta Cirebon)
