Personil Polsek Waled Polresta Cirebon Melakukan sosialisasi Tatanan Kehidupan Baru kepada masyarakat
Personil Polsek Waled Polresta Cirebon Melakukan sosialisasi Tatanan Kehidupan Baru kepada masyarakat
Waled- Personil Polsek Waled Polresta Cirebon lakukan sosialisasi dan himbauan serta pendisiplinan masyarakat dalam rangka memasuki Tatanan Kehidupan Baru atau New Normal di wilayah kecamatan Waled.
Yang menjadi sasaran kali ini ialah para remaja yang sedang menongkrong di SPBU Waled, pedagang kopi di depan RSUD Waled berikut pembelinya serta perangkat desa Gunungsari yang sedang berjaga.
Adapun sosialisasi dan himbauan yang di sampaikan oleh Brigadir Anjar Pamungkas bersama Brigadir Yayan Kumayan ialah Jaga Jarak atau tidak melakukan interaksi aktif selama pemberlakuan Social distancing (pembatasan sosial), Menjaga kebersihan diri dengan sering cuci tangan, Wajib memakai Masker saat diluar rumah serta di sampaikan tentang Penutupan sementara tempat aktifitas apabila ditemukan positif corona.
“Kebijakan New normal dalam membuka kembali aktivitas ekonomi, sosial dan kegiatan publik secara terbatas dengan menggunakan standar protokol kesehatan menuju kehidupan yang baru, kami lakukan sosialisasi dan himbauan agar masyarakat dapat berdisiplin mematuhi ketentuan protokoler kesehatan” ujar Kapolresta Cirebon melalui Kapolsek Waled AKP NANI KUSMAYATI SH
Harapan yang telah dilakukan oleh personil Polsek Waled mampu mengedukasi masyarakat agar tetap menerapkan protokoler kesehatan di setiap aktivitas mereka.
Polresta Cirebon
