Antisipasi Gangguan Kamtibmas dan Cegah Covid-19, Polsek Talun Polresta Cirebon Giatkan Patroli Malam Hari (5)
Antisipasi Gangguan Kamtibmas dan Cegah Covid-19, Polsek Talun Polresta Cirebon Giatkan Patroli Malam Hari
Talun – Dalam mengantisiasi gangguan Kamtibmas dan pencegahan penyebaran Covid-19, Polsek Talun Polresta Cirebon Polda Jabar giatkan patroli pada malam hari dan memberikan himbauan kepada warga agar patuh pada kebijakan pemerintah.
Dalam cipta kondisi tetap aman dan kondusif diwilayah Kec. Talun Kab. Cirebon, Polsek Talun Polresta Cirebon Polda Jabar mengantisipasi setiap gangguan Kamtibmas selama bulan Ramadhan dengan melaksanakan patroli pada malam hari diderah-daerah yang dianggap rawan kejahatan sekaligus dalam pelaksanaan Ops. Aman Nusa II dalam pencegahan penyebaran Covid-19, Polsek Talun Polresta Cirebon Polda Jabar memberikan himbauan kepada warga agar mematuhi kebijakan pemerintah dan Pembatasan Sosial Bersekala Besar (PSBB) Prov. Jawa Barat, yang akan diberlakukan dalam 1 hari kedepan.
Pemberlakukan PSBB Prov Jawa Barat guna percepatan pencegahan penyebaran Covid-19 di Prov Jawa Barat termasuk Wil. kab. Cirebon pada besok hari pada tanggal 6 Mei 2020, agar seluruh lapisan masyarakat mematuhi kebijakan tersebut, ikuti prosedur yang telah ditetapkan pemerintah serta tetap menjaga kondusifitas wilayahnya masing-masing agar dapat mengantisipasi Gukamtibmas dan cipta kondisi aman kondusif selama bulan Ramadhan. Hal ini diungkapkan oleh Kapolresta Cirebon Kombes Pol. M. Syahduddi, SIK, M.Si. melalui Kapolsek Talun Polresta Cirebon AKP Sudarman, S.Sos.
Polresta Cirebon Polda Jabar
