Polsek Waled Polresta Cirebon bersama Koramil Waled dan Pemdes cikulak kidul cegah penyebaran virus Corona (4)
Polsek Waled Polresta Cirebon bersama Koramil Waled dan Pemdes cikulak kidul cegah penyebaran virus Corona
Waled- Polsek Waled Polresta Cirebon bersama Koramil Waled dan Pemdes cikulak kidul melakukan penyemprotan cairan disinfektan dan pembagian masker kepada warga.
Ini dilakukan sebagai upaya untuk mencegah penyebaran virus Corona diwilayah cikulak kidul kec.waled.
Dalam kegiatan tersebut Aipda Uus Sunandar dan Bhabinkamtibmas Brigadir Robyansyah menghimbau dengan meminta kepada masyarakat untuk mematuhi himbauan dari pemerintah untuk melakukan social distancing atau berdiam diri di rumah dan jika ada keperluan mendesak mengharuskan keluar rumah maka harus menggunakan masker.
“Kegiatan penyemprotan cairan disinfektan ini sebagai upaya dalam mengantisipasi penyebaran virus Corona dengan sasaran tempat-tempat umum yang sering di datangi orang banyak, seperti kantor desa dan tempat ibadah” kata Kapolresta Cirebon Kombespol M SYAHDUDDI SIK MSI melalui Kapolsek Waled AKP NANI KUSMAYATI SH
Keterlibatan Polsek Waled dalam kegiatan penyemprot cairan disinfektan dan pembagian masker tersebut sebagai wujud nyata dari peran aktip Polsek Waled dalam mencegah penyebaran virus Corona.
Sinergitas Polsek Waled Polresta Cirebon, Koramil Waled dan pemerintahan desa harus terus ditingkatkan demi kebermanfaatan bagi masyarakat baik dalam pencegahan penyebaran virus Corona maupun dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Polresta Cirebon
