Bhabinkamtibmas Polsek Losari Gelar Sambang Warga, Perkuat Cooling System di Desa Losari Lor
Cirebon – Dalam upaya menciptakan dan menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman serta kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Losari Polresta Cirebon melaksanakan kegiatan sambang dan tatap muka dengan warga masyarakat Desa Losari Lor, Kecamatan Losari, Kabupaten Cirebon, Senin (26/1/2026).
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari implementasi Quick Wins Presisi TW III Program 4, yakni Menciptakan Suasana Kondusif di Masyarakat (Cooling System). Dalam pelaksanaannya, Bhabinkamtibmas Desa Losari Lor Bripka Moh. Arwani bersinergi bersama Babinsa Desa Losari Lor Sertu Kuswanto, turun langsung ke tengah masyarakat untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara dialogis.
Kapolsek Losari Polresta Cirebon AKP Sugiono menjelaskan bahwa kegiatan sambang warga ini merupakan langkah preventif Polri untuk memperkuat komunikasi, membangun kepercayaan, serta meningkatkan sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat.
“Melalui kegiatan sambang dan dialog langsung dengan warga, kami berupaya membangun kedekatan emosional serta mempererat sinergi antara Polri, TNI, dan masyarakat, sehingga tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” ujar AKP Sugiono.
Dalam kesempatan tersebut, petugas juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai potensi gangguan kamtibmas, termasuk bahaya peredaran dan penyalahgunaan narkoba, khususnya di kalangan generasi muda. Masyarakat diajak untuk berperan aktif menjaga keamanan lingkungan dan tidak ragu melaporkan setiap potensi gangguan kamtibmas kepada pihak kepolisian.
Kegiatan sambang yang dimulai sekitar pukul 10.30 WIB tersebut berlangsung dalam suasana penuh keakraban, aman, tertib, dan kondusif, serta mendapat sambutan positif dari warga Desa Losari Lor yang mengapresiasi kehadiran Polri di tengah masyarakat.
