Notice: Fungsi _load_textdomain_just_in_time ditulis secara tidak benar. Pemuatan terjemahan untuk domain colormag dipicu terlalu dini. Ini biasanya merupakan indikator bahwa ada beberapa kode di plugin atau tema yang dieksekusi terlalu dini. Terjemahan harus dimuat pada tindakan init atau setelahnya. Silakan lihat Debugging di WordPress untuk informasi lebih lanjut. (Pesan ini ditambahkan pada versi 6.7.0.) in /home/tribrat7/dakhura.com/wp-includes/functions.php on line 6131
TAMPUNG ASPIRASI, KAPOLSEK DEPOK GELAR JUM’AT CURHAT – Dakhura
Deprecated: Fungsi WP_Dependencies->add_data() ditulis dengan argumen yang usang sejak versi 6.9.0! IE conditional comments are ignored by all supported browsers. in /home/tribrat7/dakhura.com/wp-includes/functions.php on line 6131

TAMPUNG ASPIRASI, KAPOLSEK DEPOK GELAR JUM’AT CURHAT

 

Polsek Depok – Polresta Cirebon Memasuki Bulan Suci Ramadhan 1445H. Merupakan momen umat muslim untuk berbuat kebaikan, Polsek Depok Polresta Cirebon secara rutin menggelar jum’at Curhat yang merupakan program kepolisian guna menampung aspirasi dan masukan dari masyarakat.

Dalam jumat curhat kali ini Polsek Depok yang di pimpin Kapolsek Depok Akp Afandi, S.H., M.H didampingi ps. Kanit Intelkam Aiptu Purwanto dan Bhabinkamtibmas Aipda Nendra, Kuwu Desa Marikangen Sdr. Saefullah, Kaur Pemerintahan Sdr. Sakad serta warga sebanyak 20 orang. melaksanakan jum’at curhat di Desa marikangen Kecamatan Plumbon Kabupaten Cirebon. Jum’at (15/03/2024) pagi.

Kapolsek Depok dalam jumat curhat kali ini menghimbau kepada masyarakat yg hadir untuk bersama sama mencegah adanya aksi kriminalitas seperti yang marak di bulan ramadhan yaiut menyalakan petasan, Perang sarung, tawuran antar remaja serta tindak kriminal lainnya serta ucàpan terimakasih kepada warga masyarakat desa marikangen telah menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif saat menjelang dan pasca pemilu 2024 sehingga berjalan dengan aman dan nyaman.

Salah satu warga dalam kegiatan jumat curhat menyampaikan kepada kapolsek depok untuk meningkatkatkan giat patroli pada malam hari terutama pada saat masyarakat melaksanakan ibadah seperti saat warga melaksanakan shalat taraweh dan menjelang sahur karna di waktu tersebut dianggap rawan akan aksir kriminilitas.

Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Sumarni, S.I.K., S.H., M.H melalui Kapoksek Depok mengatakan diharapkan melalui jumat curhat ini silaturahmi terjalin dengan baik sehingga masyarakat tidak takut lagi melaporkan apabila ada gangguan kamtibmas.